"Ada ... itu yang warnanya baby blue! Lo minjem itu pas mau ketemu si Ezra di klub, ingat? Yang kata lo Hoodie nya mahal makanya lo mau pinjem," jelas Emy panjang lebar.
Karina mencoba mengingat-ingat sesuatu, dan samar-samar ... pikirannya kembali. "Ohhhh!! Yang kata lo harganya tuh $800 iya?"
Emy dengan cepat menjawab. "Iyaaaa! Yang itu! Ada sama lo, 'kan?"
"Gak tuh, kan udah gue balikin!" sahut Karina yakin. Ia hanya memakainya sesaat karena mahal, tetapi itu bukan style nya, makanya ia langsung mengembalikannya ke Emy.
"Lahhh, terus sama siapa, dong?"
"Mana gue tahu!" Karina mengangkat kedua bahunya, meskipun jelas Emy tidak akan mengetahui fakta tersebut. "Hoodie nya hilang?" lanjut Karina.
"Iyaa, hilang! Makanya gue tanyain sama lo." Terdengar helaan napas panjang dari sana. "Masalahnya, tuh Hoodie bukan punya gue."
"Hah? Kok, bisa? Trus punya siapa?"
Soutenez vos auteurs et traducteurs préférés dans webnovel.com