"Ini kan rumah kamu?" tanya Lucifer setelah tiba di sebuah rumah minimalis dengan tatanan yang cukup bagus dan menarik.
"Iya, benar. Ayo, masuk!" ajak wanita itu dengan ramah.
Lucifer mengeluarkan 5 lembar uang ratusan ribu dari dalam dompet. Kemudian memberikannya kepada Dara.
"Ambil uang di ini dan pergilah dari mobilku aku tidak akan ikut turun bersamamu!"
Kedua mata wanita itu terbelalak. "Kamu berkata seperti ini maksudnya apa? Memberiku uang sebagai uang muka tapi kenapa tidak mau turun denganku Apakah kita akan melakukannya lain waktu?" tanya Dara sambil tersenyum konyol.
"Melakukan apa? Bukankah kamu bekerja dan merayu setiap pria yang datang di bar hanya untuk ini kan? Kenapa? Apakah masih kurang? Ini aku tambahin. Sekarang pergi!"
Karena sudah tidak sabar dan wanita itu tidak juga kunjung keluar maka Lucifer membuka pintu dan memaksa darah untuk keluar dari mobil.
Soutenez vos auteurs et traducteurs préférés dans webnovel.com