webnovel

Chapter 116 – Belajar

Saat mereka makan, Lu Xia dengan santai menceritakan situasi Su Man dan Cheng Yujiao pada Jiang Junmo.

"Apa Pemuda Terpelajar Gu mengetahui alasan di balik pertengkaran mereka? Aku yakin semua orang di tempat pemuda terpelajar mengetahuinya," Lu Xia bertanya.

Jiang Junmo langsung menjawab, "Dia pasti sudah tahu."

"Dan dia belum menemukan cara untuk mengatasinya? Pertengkaran mereka tidak boleh terus berlanjut seperti ini, kan? Apa dia tidak ingin memihak salah satu pihak?" Lu Xia bertanya.

Mulut Jiang Junmo agak bergerak. "Pemuda Terpelajar Gu mungkin tidak bisa menemukan solusi. Dia menyukai Pemuda Terpelajar Su, tapi dia tidak bisa mengabaikan Pemuda Terpelajar Cheng begitu saja. Dia mungkin mengira bisa mengatasinya dengan baik dengan tidak membela siapapun, tapi menurutku sesuatu akan terjadi, cepat atau lambat."

Lu Xia agak terkejut mendengar penilaian Jiang Junmo. Dia tidak menyangka Jiang Junmo bisa membuat penilaian mengenai situasi di sana dengan jelas. Mungkinkah dia berpura-pura tidak tahu apa-apa sebelumnya?

Merasakan keterkejutannya, Jiang Junmo tampak sedikit malu. "Ada apa?"

"Tidak apa-apa!" Lu Xia menggelengkan kepalanya dan memutuskan untuk tidak memikirkan lagi situasi antara pemeran utama pria, pemeran utama wanita, dan karakter pendukung wanita.

"Sekarang cuaca semakin dingin, mungkin kita harus tetap tinggal di rumah selama beberapa bulan ke depan. Kita harus mencari kesibukan; kalau tidak, akan terasa terlalu membosankan!" Lu Xia menyarankan.

Jiang Junmo tersenyum, "Apa yang ingin kamu lakukan? Apa kamu ingin membuat kotak korek api?"

Di daerah tersebut, terdapat pabrik korek api yang memberikan tugas kepada orang-orang di kota yang tidak punya pekerjaan. Itu adalah cara yang bagus untuk mendapatkan uang, dan banyak orang ingin melakukannya.

Awalnya, kesempatan ini hanya tersedia bagi masyarakat di kota, namun ada salah satu pemuda terpelajar dari tempat pemuda terpelajar yang menikah dengan seseorang dari kota, dan mereka juga membagikan beberapa tugas kepada orang-orang di tempat pemuda terpelajar. Bayarannya pun sedikit, hanya satu sen untuk setiap seribu kotak korek api.

Setelah menghabiskan waktu untuk mengerjakannya di sepanjang musim dingin, mereka tidak menghasilkan banyak uang, tapi itu masih lebih baik daripada tidak melakukan apa pun dan menghabiskan waktu.

Namun Lu Xia langsung menolak tawaran tersebut. Menghasilkan beberapa sen saja tidak sebanding dengan kesulitannya.

"Lupakan saja, aku tidak bisa melakukan itu," katanya.

Kemudian dia memikirkan sesuatu dan mengeluarkan buku-buku yang dibawanya.

"Bagaimana kalau kita belajar saja?"

"Belajar?" Jiang Junmo terkejut saat melihat tumpukan buku pelajaran sekolah menengah dan buku latihan.

"Kamu membawa begitu banyak buku?" dia bertanya, penasaran dengan hasratnya untuk belajar.

Lu Xia tersenyum dan berkata, "Menurutku di manapun kita berada, kita tidak boleh bersantai. Pembangunan negara membutuhkan talenta-talenta luar biasa, sehingga kita perlu mempersiapkan diri. Jika kebijakannya berubah suatu hari nanti, kita tidak akan tertinggal."

Jiang Junmo kaget setelah mendengar kata-katanya. "Apa maksudmu… negara mungkin akan memberlakukan kembali ujian masuk perguruan tinggi?"

Lu Xia mengangguk, "Menurutku itu sangat mungkin. Bagaimanapun juga, pengetahuan para mahasiswa buruh-tani-prajurit masih jauh dari kata cukup, dan mengandalkan mereka tidak akan membawa negara menuju kemajuan. Mungkin butuh waktu lama, tapi aku tidak ingin menyia-nyiakannya. Kalau-kalau ada peluang di masa depan…"

Jiang Junmo sangat terkesan dengan kata-katanya, merasa seperti akhirnya dia bisa lebih mengenal Lu Xia.

"Kamu benar. Setelah mendengarkan kata-kata mu, menurut ku, memang ada kemungkinan seperti itu. Tapi mari kita simpan pemikiran ini untuk diri kita sendiri di rumah dan jangan biarkan orang lain mendengarnya," sarannya.

"Aku tahu. Aku hanya membicarakannya dengan mu. Ngomong-ngomong, bagaimana nilaimu di sekolah?" Lu Xia bertanya.

Jiang Junmo mengangguk, "Semuanya baik-baik saja."

"Bagus kalau begitu. Lalu, bisakah kamu mengajariku? Ada banyak hal yang tidak kuingat." Lagipula, sudah bertahun-tahun lamanya sejak dia lulus SMA.

Meskipun ingatan pemilik asli tubuh ini masih ada, pendidikan pada saat itu terbatas, dan ada banyak hal yang tidak dia ketahui. Jadi dia perlu meninjau dan mengkonsolidasikan pengetahuannya.

"Tentu! Aku juga tidak tahu semuanya. Mari kita belajar bersama," Jiang Junmo dengan senang hati menyetujui usulannya.