Tang Wulin tersenyum dan pergi ke bagian kepala ikan, ia menarik keluar bongkahan garam, dan memperlihatkan sebuah kepala ikan yang besar, lalu memasukkan pisau ke dalam kepala ikan dan memutarnya. Sepotong daging empuk dengan yang sebesar telapak tangan itu mencuat keluar dan mendarat ke atas piring kedua di tangannya.
Ia pun memberikannya kepada Ye Xinglan, "coba kau cicipi, ini adalah esensi dari ikan ini. Tuna Sirip Biru adalah ikan laut dalam. Ada banyak sekali getah ikan dalam daging ini. Daging ikan ini adalah yang paling melimpah, kombinasi antara getah dan dagingnya yang empuk adalah yang paling lezat."
Seusai berujar, ia meletakkan piringnya dan mencari piring yang lain, mengambil sepotong besar daging, dan mulai melahapnya dengan nikmat.
Jenis ikan bakar yang di luar akal sehat ini terasa sangat luar biasa.
Soutenez vos auteurs et traducteurs préférés dans webnovel.com