Ke esokan harinya, Nio dan Allena baru saja sampai di ruang makan. Keduanya sama-sama menarik kursi. Nio pun duduk sedangkan Allena hanya berdiri saja. Sontak Nio melihat Allena dengan bingung.
"Ada apa?" tanya Nio lalu beralih melihat ke meja makan. Di sana sudah terhidang sarapan. Dan Allena sejak tadi memperhatikan makanan-makanan itu.
"Aku ingin sarapan roti dengan selai, kenapa tak ada roti?" ucap Allena bingung.
Sekali lagi Nio memperhatikan ke makanan-makanan itu. Memang tak ada roti di sana. Dan kenapa di sana hanya ada makanan segar? Seperti sayuran dan lauknya. Ada nasi juga tentunya.
Sebenarnya, itu semua adalah permintaan Nio pada para Chef di sana agar mulai lebih memperhatikan setiap makanan yang akan dikonsumsi oleh Allena. Pasalnya, Allena sedang hamil sekarang, Nio ingin Allena hanya memakan makanan yang bergizi agar nutrisi baiknya dapat dinikmati oleh bayinya juga.
Apoya a tus autores y traductores favoritos en webnovel.com