webnovel

SANG PENJAGA TERAKHIR

No. 1 WPC #116: Pimpinan Pria - Makhluk Mitos. _____ Cindaku adalah sosok misterius yang diyakini sebagai manusia yang memiliki kemampuan magis dan dapat merubah wujudnya menjadi harimau atau setengah harimau di tanah Sumatra, terutama di Jambi dan Sumatra Barat. Cindaku juga diyakini sebagai penjaga hubungan manusia dan harimau tetap berada pada jalur semestinya. Sementara Mori adalah seorang remaja yang memiliki kemampuan melihat dan berkomunikasi dengan makhluk tak kasatmata. Suatu hari, ketika Mori menolong warga dan polisi hutan yang tersesat di hutan setelah melakukan penyergapan penebang liar karena melintasi daerah terlarang, secara tidak sengaja Mori bertemu langsung dengan Cindaku yang selama ini hanya dianggap mitos turun temurun.   Selain bertemu Cindaku, Mori juga bertemu dengan sosok tak biasa bernama Idris yang memiliki kekuatan dan pengaruh luar biasa! Idris mengatakan jika Mori bisa memilih hidup berdampingan dengan makhluk mitos atau mengabaikannya. Setelah pertemuan tidak sengaja Mori dengan Idris, Mori juga bertemu makhluk-makhluk lain yang selama ini dianggap mitos satu persatu. Hingga Mori terlibat langsung, mau atau tidak mau dan membuat Mori harus memilih seperti yang dikatakan Idris. Akankah Mori menerima setiap keanehan yang muncul di kehidupannya atau mengabaikan semua yang ada? Ikuti lanjutan kisah petualangan ini dalam SANG PENJAGA TERAKHIR! *** Up date setiap hari Minggu.

Ai_S_Sena · Fantasía
Sin suficientes valoraciones
211 Chs

101. Jangan Pura-Pura Bodoh!

Sebuah atap bangunan lima lantai.

Portal yang dibuat Idris muncul di atas atap bangunan itu. Hal itu sengaja dilakukan Idris, karena Miranda yang memintanya. Tujuannya agar tidak ada orang yang melihat muncul secara tiba-tiba.

"Ini di mana?" Mori melihat kiri dan kanan tempat mereka muncul.

"Atap bangunan tempat aku kuliah." Sahut Miranda.

"Oh." Mori mengangguk.

Sementara Emily berjalan ke pinggir atap bangunan.

"Aku harus segera turun sebelum terlambat." Ucap Miranda mulai melangkah ke arah pintu tangga darurat.

"Oke." Sahut Emily yang sedang memperhatikan pemandangan di bawah bangunan itu.

"Selamat belajar." Ucap Mori.

Miranda melambaikan tangan kanan tanpa berhenti atau pun berpaling. 

Setelah kepergian Miranda, Mori pun mendekati Emily. "Kamu lihat apa?"

"Hanya mau lihat-lihat sebentar pemandangan dari atas sini." Sahut Emily.

Capítulo Bloqueado

Apoya a tus autores y traductores favoritos en webnovel.com