Mendengar bila permintaan itu bukanlah suatu hal yang sulit, mereka pun menuruti permintaan Ye Ming untuk menambahkan kalimat 'Kamu harus kembali bersekolah' di belakang kalimat yang mereka tulis.
Chen Yu mengerutkan alisnya dengan kesal saat mendengar kalimat itu. Ia pun ingin membantah permintaannya. Namun saat ingin melakukannya, Ye Ming menoleh dan tersenyum padanya. Sikapnya itu membuat Chen Yu hanya bisa mendengus kesal dan mengurungkan niatnya untuk membantah permintaan Ye Ming tersebut.
Dua puluh orang yang mengangkat tangan pun sudah diberikan kartu dan alat tulis untuk membuat ucapan. Dengan bantuan sebanyak itu, semua kartu yang berjumlah lima puluh empat lembar itu sudah dituliskan sebuah kalimat.
Pelayan mengumpulkan kartu-kartu itu dan melihat-lihat tulisan yang ditulis pada kartu itu. Ia pun menemukan sebuah kartu yang tulisannya sangat banyak dan berdekatan. Ia pun mengambil kartu itu dengan sangat hati-hati.
Apoya a tus autores y traductores favoritos en webnovel.com