Ular berbisa itu mengarahkan pandangannya ke arah dua manusia yang berdiri di depannya dengan pandangan waspada. Hewan liar yang menyasar masuk ke dalam villa Antony dan Redita tampaknya tidak bermaksud mengganggu ketenangan pasangan pengantin baru. Ia begitu tenang walau mulutnya terus mendesis hingga membuat wanita cantik yang berdiri di samping Antony begitu ketakutan. Tubuhnya gemetar bagai melihat hantu berwajah seram. Dia menundukkan wajahnya menempel pada bahu lebar Antony.
"Antony, singkirkan ular itu!" perintah Redita dengan suaranya yang tertahan.
Antony yang begitu waspada, melangkah mundur ke belakang. Setelah merasa cukup dekat dengan nakas di samping tempat tidurnya, tangan kekar itu buru-buru terulur mengambil sebuah senjata api dari dalam laci nakasnya. Redita yang berdiri berlawanan pandang langsung melebarkan bola matanya terkejut.
"Jangan bilang kamu ingin menembaknya," ujar Redita yang melotot kepada Antony.
Apoya a tus autores y traductores favoritos en webnovel.com