"Steffi, pinjam jaketmu untuk mengikat pinggang Bang Abi." ucap Jhonny pada Steffi agar Abimanyu tidak terjatuh saat dia menjalankan motornya.
Segera Steffi menjalankan perintah Jhonny dengan mengikat pinggang Abimanyu pada pinggangnya.
"Steffi, biar Bu Dokter ikut denganmu. Kita akan membawa Bang Abi ke tempat Bu Dokter." ucap Jhonny setelah Steffi selesai mengikat pinggang Abimanyu.
Steffi menganggukkan kepalanya kemudian naik ke atas motor.
"Bu Dokter silahkan naik." ucap Steffi pada Kasih yang menahan kepala Abimanyu yang belum bersandar di punggung Jhonny.
"Abi, sandarkan kepalamu di punggung Jhonny. Usahakan kamu tetap terjaga." ucap Kasih pada Abimanyu dengan perasaan sedih.
Abimanyu hanya menganggukkan kepalanya dengan lemah mengiyakan ucapan Kasih.
Setelah memastikan Abimanyu dalam posisi aman, Kasih naik ke atas motor Steffi.
Dengan beriringan Jhonny dan Steffi menjalankan motornya dengan kecepatan sedang ke arah kota ke tempat rumah praktek Kasih.
Apoya a tus autores y traductores favoritos en webnovel.com