Biru naik ke bangku kecil dan melihat ke cermin. Dia menata rambutnya dengan model jambul, tetapi rambutnya tidak diberi hairspray atau minyak rambut. Dia hanya mencelupkan tangannya ke dalam air untuk membentuk rambutnya. Gaya rambut yang baru ini membuat Biru terlihat seperti anak Kiano.
Setelah meninggalkan rumah, angin bertiup, sehingga rambut Biru yang tadinya tegak berdiri itu langsung jatuh dalam sekejap. Dia seperti ayam jantan kecil yang kehilangan jambulnya. Winona tidak bisa menahan tawanya saat melihat ini. Bagaimana tidak? Biru saat ini mengenakan setelan kecil, terbungkus jaket panjang, dan memakai sepatu kulit hitam kecil. Anak ini sungguh mirip dengan Kiano!
"Hei, bukankah Biru benar-benar pantas jika menjadi anak Kiano?" Winona bertanya pada Tito dengan suara rendah.
Unterstützen Sie Ihre Lieblingsautoren und -übersetzer bei webnovel.com