webnovel

The Envoy of Darkness For The New Beginning

Empat pahlawan yang tadinya adalah teman Arzlan, sekarang harus melawannya. Arzlan memiliki kekuatan yang mengerikan hingga dia layak disandingkan sebagai saingan Raja Iblis. Dua konflik yang sedang terjadi yaitu pihak kerajaan yang begitu sadis memperlakukan ras lain, serta pergerakan pasukan iblis yang akan menghancurkan seluruh negeri. Di sana Arzlan menjadi penengah, bukan sebagai seorang pahlawan naif, namun sebagai seorang makhluk yang akan memberikan penghakiman bagi dunia yang sudah melampaui batas. Seluruh makhluk menjadi takut saat mendengar namanya, namun beberapa makhluk menganggap dirinya sebagai penyelamat. Semua itu tidak berarti, bagi Arzlan. Dia siap untuk menjadi makhluk lebih kejam daripada iblis, atau menjadi makhluk penyelamat. Tujuannya hanya satu keadilan akan ditegakkan demi menuju dunia tanpa penindasan.

Reluctant_Guardian · Fantasie
Zu wenig Bewertungen
398 Chs

Keputusan Yang Cepat Diambil

Persiapan terus dilakukan, waktu yang tersisa hanya empat hari dan sekarang hari sudah menjelang malam.

Daisy dan Elizabeth mendapatkan kamar di dalam ruangan yang sama, walaupun hanya di tempat sementara, tapi desain dalam kamar mereka sangat menakjubkan. Jika ini ada di kota mungkin untuk sewa kamar untuk satu malam lebih dari 50 koin perak.

"Sungguh luar biasa tempat ini!" Daisy merebahkan tubuhnya di atas kasur yang cukup empuk.

"Ya, aku tidak percaya kalau semua makhluk yang ada di sini memiliki kemajuan dalam membangun kota!"

Daisy bangun lalu berkata, "Berapa lama untuk Tuan Arzlan mengumpulkan semua orang di sini?"

"Hmm… mungkin dia membutuhkan waktu lebih dari satu tahun!"

Mereka tidak bisa membayangkan bagaimana Arzlan menyatukan semu orang yang ada di sana, semua terlihat berbeda, namun bisa berbagi senyuman.

***

Ketika pagi sudah tiba, semua orang dikumpulkan di lapangan. Mereka adalah gadis-gadis yang datang bersama dengan Arzlan.

Gesperrtes Kapitel

Unterstützen Sie Ihre Lieblingsautoren und -übersetzer bei webnovel.com