webnovel

Super Sexy Casanova

{Tahap Revisi} WARNING! Mature content 19+ Sebuah papan kecil terpasang di bawah string lampu gantung yang sedikit redup cahaya kuningnya. Tertulis satu kalimat jelas yang menjadi identitas utama tempat yang hanya buka setelah senja memutuskan untuk purna dalam tugasnya. Di tempat ini, ada satu penawaran bagus yang menarik segelintir orang penyuka dunia malam. Gedung bertingkat yang didesain apik nan megah di salah satu sisi kota metropolitan ini menawarkan sebuah 'permainan' yang amat menyenangkan. Menguras tenaga, pikiran, dan jiwa juga uang tentunya. "Hanya dengan membayar beberapa lembar uang ratusan ribu, kau bisa minum sesukamu dan mendapatkan seks semaumu." Wow! Tawaran yang fantastis bukan? Tentu. Mungkin untuk, Anda—si orang awam tak suka dunia malam— akan terperangah mendengarnya. Namun, tidak untuk mereka si penyuka dunia malam. Sebab hanya di sinilah, para casanova tampan berkumpul bersama gadis-gadis cantik dan 'bermain' dalam satu 'permainan' yang menyenangkan. Mereka disebut sebagai Super Sexy Casanova.

Lefkiilavanta · Fantasie
Zu wenig Bewertungen
389 Chs

244. About Feelings

Air mata terus turun. Terjun membasahi pipinya. Gadis itu sedang meratapi nasib. Hal buruk baru saja terjadi. Pria yang terbujur kaku di depannya saat ini adalah Garry Lemanuel Saguna. Bukan lagi teman biasa, bukan lagi pria menyebalkan yang kadang kala datang dengan candaan yang tak lucu. Status Garry di mata Sandra sekarang sudah berubah. Lebih berharga dari seorang teman. Garry adalah saudara laki-laki yang selama ini dicari oleh Sandra. Ia ingat sang ibu berkata, bahwa ya masih punya satu saudara laki-laki yang ada di Indonesia. Katanya, Sandra harus segera menemukannya sebab hanya dia yang menjadi satu-satunya keluarga yang dimiliki olehnya saat ini.

Gesperrtes Kapitel

Unterstützen Sie Ihre Lieblingsautoren und -übersetzer bei webnovel.com