webnovel

Sore Hari ketika Bertemu di Kementerian Pelayanan Publik (8)

Redakteur: Wave Literature

Shi Guang terdiam selama sekitar tiga detik sebelum menenangkan diri dan menjawab kerumunan, "Kalau ada atlet yang dilaporkan menggunakan obat-obatan terlarang, Asosiasi Anti Obat-obatan pasti akan melaksanakan tes pada mereka. Saya hadir di arena perlombaan sekarang. Kalau ada yang merasa ragu, saya bersedia melakukan tes sekarang untuk memberikan penjelasan atas semuanya. Tapi sebelum hasilnya keluar, kalian seharusnya tidak membuat tuduhan apapun mengenai kemungkinan hasil tes saya positif. Itu karena saya bisa meyakinkan semua orang dengan pasti bahwa hasil perlombaan saya berdasarkan usaha saya sendiri, serta bimbingan profesional dari pelatih saya."

Setelah mengatakannya, bibir Shi Guang melengkung tanpa ada tanda-tanda senyuman.

"Semuanya, kalian bisa menunggu hasil tesnya di sini, kalau begitu. Selain itu, saya tidak ingin menanggapinya lagi."

Gesperrtes Kapitel

Unterstützen Sie Ihre Lieblingsautoren und -übersetzer bei webnovel.com