webnovel

Senandung Cinta Ayu

"Wanita bisa melupakan pria yang pernah dia cintai memang hebat, tapi apakah kamu tahu ada yang lebih hebat dari dia?" tanya Ayu pada Bella, wanita yang sedang menunduk lesu berselimutkan duka. Mendengar pertanyaan Ayu, Bella sontak menggelengkan kepalanya. "Dia adalah wanita yang masih mencintai pria dari masa lalunya tapi tak sedikit pun mempunyai niat merusak hubungan pria itu dengan wanita barunya, sekalipun dia tahu wanita itulah yang sudah merenggut kebahagiaanya," jawaban dari Ayu semakin membuat Bella tenggelam dalam larutan penyesalan.

ALWA1196 · Teenager
Zu wenig Bewertungen
245 Chs

Lubang Yang Berbeda

Saat ini Firman sedang mengantarkan Ayu terlebih dahulu ke Darma Corp sebelum ke Firma Hukum milik Om Agasa.

Satu tangan Firman memegang erat kemudi mobil dan satu tangannya lagi menggenggam erat tangan Ayu sesekali diselingi kecupan. Ayu kemudian mendekat dan melingkarkan tangannya di pinggang Firman.

Membenamkan kepalanya dalam dada Firman. Wangi parfum Firman bagaikan candu yang memabukkan dirinya.

"Mas ...," panggil Ayu dengan manjanya, membuat Firman betul-betul menajamkan telinganya mendengar ucapan Ayu barusan.

"Udah nggak ada Zaskia, Yu. Cuma kita berdua loh di sini," ucap Firman sambil melabuhkan kecupan di pusaran rambut hitam Ayu.

"Hubungan yang baik dimulai dengan komunikasi yang baik juga." Ayu mendongak, dia tilik iris wajah Firman lekat-lekat.

"Maukan perbaikin hubungan kita dimulai dari komunikasi kita?" tanya Ayu lagi.

"Iya, Mbak aku mau kok!" Ayu lantas memberi jarak antar mereka. Manik matanya menatap Firman seperti singa yang hendak menerkam mangsanya.

Gesperrtes Kapitel

Unterstützen Sie Ihre Lieblingsautoren und -übersetzer bei webnovel.com