Predict terdiam menatap pada Lilac, dan Leo. Begitu pun dengan Dhani, Icha, Nada dan Fatur yang juga ada di dalam ruangan itu. "Berarti semua ini sudah di mulai sejak kejadian itu, Lac..." Ucap Predict menjelaskan jika sosok yang mengikutinya selama ini bukanlah pelindung Lilac, melainkan sosok yang menemaninya, menungguinya dan menempel padanya sejak usia empat tahun. Semua itu di mulai dari Lilac yang terjun ke dalam air.
"Dia menunggu... Menunggu saat di mana Lilac kembali mendekati tempatnya berada, yaitu pantai." Jelas Predict kembali. Dan ucapan Predict itu pun sukses membuat mereka semua merasa menyesal telah mengajak perempuan itu untuk berlibur ke pantai.
Nada adalah orang yang merasa sangat bersalah karena dirinya merasa dialah yang sangat ingin pergi ke pantai, meski bukan hanya dirinya, karena yang lain pun merasakan hal yang sama. Perempuan itu pun kemudian menghampiri Lilac dan memeluknya sambil menangis.
Unterstützen Sie Ihre Lieblingsautoren und -übersetzer bei webnovel.com