Merasa tak terima dengan teguran yang diberikan padanya, gadis itu membuka sebuah botol minuman yang ada di hadapannya lalu langsung meminumnya tanpa menuangkan hal itu ke dalam gelas. Sang ratu hanya bisa geleng-geleng kepala melihat kelakuan anak-anaknya.
"Ayolah, berbagi denganku." Edward mencoba mengambil botol minuman tersebut dari sang putri dan mengambil satu tegukkan di sana. Adam hanya bisa memutar bola matanya melihat kedua tingkah saudaranya.
Camila sendiri menyesip minuman yang ada di dalam gelasnya. Sang ratu kembali bersuara, "Aku tadinya sedikit meragukan keputusan ini. Tapi, sepertinya itu adalah satu keputusan yang benar. Ibu harap tak ada dari kalian yang mengeluh dan tak ada komentar lanjut. Jadi dengarkan baik-baik."
Unterstützen Sie Ihre Lieblingsautoren und -übersetzer bei webnovel.com