webnovel

Pernikahan Kontrak Tuan Muda

"Menikahlah denganku maka ku bebaskan semua hutang-hutang orang tuamu! kau tidak perlu takut, pernikahan ini hanya sementara, sebut saja pernikahan kontrak." Diva, gadis yang baru saja pulang dari study di luar negeri di kejutkan akan permintaan orang asing itu, terlebih saat dirinya menatap wajah orang tuanya yang nampak tak berdaya. "Me-menikah?" Gadis itu terdiam beberapa saat, dia sangat-sangat tidak ingin namun melihat ketidakberdayaan orang tuanya membuatnya mau tak mau harus menerima itu semua. "Kontrak pernikahan selama dua tahun, setelahnya kau ku bebaskan. Ekonomi keluargamu kembali normal dan kau akan ku ceraikan!" "Ce-cerai?" "Ya. Gampang bukan?" Lelaki itu melempar surat perjanjian di atas meja. "Cepat tanda tangani dan besok kita akan menikah!" Dengan wajah angkuhnya dia melenggang dari hadapan semua orang. "Urus mereka!"

Nabila_Putrii · Urban
Zu wenig Bewertungen
401 Chs

Pendarahan Pada Kepala

Kenzo mengusap wajahnya kasar, setelah memanggil asisten rumah tangga untuk membersihkan rumahnya, dia segera pergi.

Tujuannya saat ini adalah rumah orang tuanya, dia ingin memastikan keadaan Diva. Entah kenapa dia merasakan firasat buruk.

Dua puluh menit waktu yang dia tempuh untuk sampai ke rumah orang tuanya. Kenzo sempat tak diperbolehkan masuk oleh satpam, tapi dia melawan.

Sehingga terjadi keributan di sana, membuat kedua orang tuanya keluar. "Untuk apa kau kemari!" ucap Emeli dengan nada tidak suka.

"Ma, di mana Diva? apakah dia baik-baik saja?" Tanyanya dengan raut wajah yang khawatir.

"Untuk apa kau menanyakan kondisinya? kau perduli dengannya? bukankah kau sudah mengatakan hal buruk kepadanya!"

"Ma!" Kenzo mendesah frustasi. Kenapa mamanya mempersulit dirinya, hal itu sungguh membuatnya kesal.

Tatapannya beralih ke arah papanya yang sedari tadi menatap datar ke arahnya. "Pa, di mana istriku?" tanyanya menggiba.

Gesperrtes Kapitel

Unterstützen Sie Ihre Lieblingsautoren und -übersetzer bei webnovel.com