Setelah Seiji memeriksa kemampuan kartu Hoshi yang baru, Seiji melihat [Astral Vision Tingkat Pemula] dan melihat ada tiga poin baru pada bagian bawah: [Near Vision], [Far Vision] dan [Total Vision].
Seiji tertegun saat dia melihat penjelasan tersebut.
[Near Vision] adalah [Astral Vision] tipe istimewa dan dengan mode ini, dia dapat fokus pada target apapun yang berada dalam lingkup penglihatannya. Dia dapat melihat setiap detil targetnya dan setiap gerakan yang mereka lakukan seolah menggunakan sebuah mikroskop.
[Far Vision] memperlebar jangkauan penglihatannya dan mampu membuatnya bisa melihat dengan jelas meskipun target berada di tempat jauh. Seolah menggunakan teropong binokular.
[Total Vision] adalah cara lain untuk melihat semuanya. Dengan mode ini, dia bisa melihat 360 derajat di sekitarnya dengan jelas.
Tapi apa semua ini?
Unterstützen Sie Ihre Lieblingsautoren und -übersetzer bei webnovel.com