"Baiklah kalau begitu kami akan pulang dulu" ucap Lion tiba-tiba menengahi pembicaraan David dan Mila.
"Kok cepat sekali? " tanya Mila dengan cemberut sambil menatap Nana dengan sendu, karena sejujurnya Mila sudah mulai nyaman dengan Nana.
Nana tersenyum dan menatap Mila dengan lembut. "Nona Mila, besok kan kita masih bisa bertemu lagi, sekarang kami harus pergi karena ingin mengunjungi teman kami yang sakit"
"Oh begitu, ya sudah kalian hati-hati di jalan, sampai ketemu besok ya di pameran !" sahut Mila sambil memeluk Nana dengan hangat.
David dan Lion juga saling melepas kata pamit.
"Selamat beristirahat" ucap Lion.
"Ya. hati-hati" sahut David. Lion mengangguk sambil tersenyum. Setelah itu Lion dan Nana meninggalkan hotel. Kedatangan David sangat di rahasiakan oleh Lion semua demi keamanannya.
Unterstützen Sie Ihre Lieblingsautoren und -übersetzer bei webnovel.com