Duet lagu Endless Love yang dinyanyikan Asha dan Angga mendapat sambutan meriah dari para tamu undangan. Asha yang katanya tidak bisa bernyanyi, ternyata memiliki suara yang indah. Hanya tinggal dipoles sedikit. Dikecupnya sekilas pipi sang istri yang membuat pipinya merona karena malu.
Angga kemudian meminta pemain musik memainkan lagu pilihannya yang kedua. Kali ini hanya Angga yang bernyanyi.
Terdengar intro memulai lagunya ....
(Silahkan reader mendengarkan lagu Sempurna yang dipopulerkan oleh Andra And The Backbone.)
Asha tersenyum-senyum mendengar kata-kata itu keluar dari bibir Angga. Anggapun ikut tersenyum sambil terus bernyanyi dan menatap Asha.
Angga kemudian menggenggam tangan istrinya.
Selesai menyanyikan lagu kedua merekapun turun dan kembali ke pelaminan. Beberapa tamu mulai naik ke atas pelaminan tersebut dan mengucapkan selamat serta doa untuk kedua mempelai.
***
Unterstützen Sie Ihre Lieblingsautoren und -übersetzer bei webnovel.com