"Emily!" panggil Elyana di depan pintu kamar anak perempuannya. Dia berpikir jika Emily berada di dalam kamar. Padahal perempuan itu sama sekali tak ada di sana.
Tak kunjung dibukakan pintu, Elyana pun memutuskan untuk masuk ke dalam. Sungguh terkejut rasanya, saat tak mendapati siapapun di dalam kamar itu. Mendadak ia sangat panik dan langsung berlari keluar.
"Emily! Emily!" panggil Elyana dengan sangat panik. Wanita itu sangat ketakutan jika sampai terjadi apa-apa dengan anak sulungnya.
Mencari ke sekeliling dan tak mendapati anaknya, Elyana berlari secepat mungkin menemui Ryan dan juga Evelyn. Dia harus memberitahukan jika Emily menghilang.
Ada perasaan takut dan juga sangat sedih saat tak mendapati Emily di kamarnya. Elyana sudah berpikir yang tidak-tidak mengenai anak sulungnya itu. Rasanya segalanya menjadi sangat gelap dan berusaha sangat menakutkan. Seolah ada bayangan kelam yang terus mengikutinya.
Unterstützen Sie Ihre Lieblingsautoren und -übersetzer bei webnovel.com