"Lo serius?" tanya Devon.
"Iya Dev, hanya gua yang bisa
membanggakan orang tua. Gua gak mau
mengecewakan mereka." ucap Nadine.
"Hemm, jika lo punya pilihan, apa
rencana lo di masa depan?" tanya Devon.
"Hemmm, karena gua suka banget
makan Es krim, sepertinya mempunyai
perusahaan es krim yang akan menyaingi
Haagen Dazs adalah ide yang bagus." ucap
Nadine lalu terkekeh.
"Wow, itu ide yang brilian Nad, sudah
saatnya Es Oyen go international." ucap
Devon.
"Hahahahaha, iyaa itu ide yang brilian
bukan? Kalau lo? Apa rencana lo jika
punya pilihan selain meneruskan bisnis
keluarga?" tanya Nadine.
"Mungkin menjadi Astronot, bagaimana
menurut lo?" tanya Devon.
"Wow, itu luar biasa. Lo akan lebih dekat
dengan bintang." ucap Nadine.
"Ya, tapi sebelum gua dekat dengan
bintang di langit. Sepertinya gua harus
terlebih dahulu menemukan bintang di
bumi." ucap Devon.
Nadine menoleh ke arah Devon, "Bintang
seperti apa itu?" tanya Nadine penasaran.
Unterstützen Sie Ihre Lieblingsautoren und -übersetzer bei webnovel.com