Jam lima sore, akhirnya Nathan mengajak Clara dan Frederica untuk pulang karena sudah puas bermain, shopping, dan makan di luar. Dia duduk di kursi penumpang, bersanding dengan istrinya yang memangku putrinya tapi ketiduran.
"Sweetie, sebaiknya kamu duduk bersama papa. Biarkan mama tidur dengan nyenyak," seru Nathan sambil mengulurkan tangannya pada Frederica.
Frederica pun berpindah ke pangkuan Nathan.
Drett ... Drett ...
Ponselnya yang tersimpan di saku jaketnya berdering. Nathan segera meraih benda canggih itu dan melihat ada panggilan masuk dari Felix, kemudian segera menjawabnya.
"Hallo, Felix?"
"Tuan, ternyata kemarin sore Paulina sudah bebas," ucap Felix dari telepon.
Seketika Nathan terdiam dengan mengerutkan keningnya. "Bebas?"
Unterstützen Sie Ihre Lieblingsautoren und -übersetzer bei webnovel.com