webnovel

teliti dalam memahami sebuah informasi

hayy semuanya.

perkembangan zaman saat ini sangat pesat sekali. kemajuan teknologi yang sekarang sangatlah luar biasa, semua orang yang ingin membaca atau melihat berita di zaman sekarang ini sangatlah mudah. saat ingin menonton berita. nyalakan tv. saat ingin mengetahui apa yang lagi tranding, buka YouTube. saat ingin mengetahui kosa kata atau sejarah, buka google. kemudahan dalam mengakses sebuah informasi membuat kita harus pintar-pintar dalam memahami sebuah berita. ketika kita membaca sebuah berita atau artikel. bacalah dengan seksama, bacalah dengan teliti, sebelum di ceritakan kepada orang lain. agar tidak terjadi penyebaran hoax. atau berita yang menyimpang. contoh kasus nya adalah, di tahun 2020 ini. dunia sedang di gemparkan dengan adanya penyebaran virus Corona (covid-19) semua orang mencari tau tentang virus Corona tersebut. mulai dari gejala, dampak, dan cara pencegahannya. nah di sinilah kita harus bijak dalam membaca berita. karena tidak semua sumber itu benar. ada sebuah artikel yang hanya bertujuan untuk mencari pembacanya. ada sebuah video yang hanya ingin mendapat viewer dengan cara prank Corona. ada yang merubah postingan artikelnya agar ia dianggap sudah mengetahui akan terjadinya wabah tersebut. jadi buat semua orang. pintar-pintar memahami sebuah berita atau informasi. biarkan pemerintah yang menginformasikan kepada masyarakat. agar tidak terjadi perdebatan atau perselisihan dengan sesama manusia. banyak nya video penolakan jenazah korban covid-19 yang di tolak. video tersebut bukan untuk di contoh. lalu membuat penolakan itu menjadi sebuah kebenaran. dan warga yang menerima korban covid-19 untuk di kuburkan di desa nya menjadi sebuah kesalahan. karna banyak berita atau informasi yang beredar mengatakan bahwa jenazah korban covid-19 virus nya tidak akan hilang meski di kuburkan. ini adalah informasi yang salah yang kemudian menjadi sebuah kebenaran. jadi buat temen-temen semua. pintar-pintar lah. membaca atau menafsirkan sebuah berita.

mohon maaf jika ada kesalahan dalam penulisan