"Siapa yang meneleponku pagi-pagi begini?" gerutu Sven ketika ia sedang sibuk menyiapkan makan pagi untuk Pascal dan ibunya. Ia buru-buru mengangkat oeuf cocotte yang baru saja selesai dipanggang dan meletakkannya di meja makan. Setelah itu Sven meraih ponselnya yang tergeletak di atas meja makan dan segera menjawab teleponnya.
"Ya, Esmee. Ada apa?" sapa Sven ketika menjawab panggilan telepon dari Esmee.
"Hei, Sven. Aku memerlukan bantuanmu hari ini. Apa hari ini kau sibuk?" tanya Esmee.
Sven memperhatikan sekelilingnya. Tidak ada kesibukan berarti yang bisa ia lakukan setelah beberapa waktu lalu restoran D'Amelie ditutup oleh otoritas pengawas restoran. Ia bahkan belum sempat memperoleh pekerjaan pengganti. Namun akhirnya ia bersyukur karena D'Amelie akhirnya akan buka kembali dan ia sudah tidak sabar untuk kembali bekerja di restoran tersebut.
"Tidak. Apa yang kau butuhkan?" Sven balik bertanya pada Esmee.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com