webnovel

Wanita Sang Boss

Meta, seorang perempuan berusia 34 tahun yang masih lajang. Dia adalah lulusan terbaik di kampusnya, dengan segala predikat sempurna yang melekat pada dirinya. Namun, karena hal itulah membuatnya kesulitan mendapat jodoh. Hingga berkali-kali, tawaran perjodohan selalu gagal di tengah jalan. Rasa frustasi Meta akan jodoh, ditambah dengan keluarnya dari perusahaan, membuatnya semakin dilema. Hingga suatu hari, Kinan--teman satu kos Meta memberikan informasi jika di perusahaannya sedang membutuhkan seorang sekertaris kompeten. Tak butuh waktu lama, akhirnya Meta pun diterima kerja di sana. Dan siapa sangka, perusahaan maju, bergengsi itu dipimpin oleh seorang lelaki muda. Yoga, bos perusahaan itu, adalah jenis pria yang kolot dan selalu semua berjalan dengan sempurna. Kekolotannya sering membuat Meta keteteran dibuatnya. Hingga akhirnya, perdebatan-perdebatan kecil yang menjadikan mereka terbiasa, tak bisa lepas satu sama lain, dan menimbulkan getaran-getaran aneh di hati Meta.

PrincesAuntum · Sci-fi
Not enough ratings
1035 Chs

MSP -Part 8

"Bu Meta kalau Bu Meta mau nyari tempat nginep malam ini, Bu Meta bisa nginep di tempatku dulu, Bu," tawar Sisi.

Meta agaknya langsung memandang Sisi dengan wajah berbinarnya. Tapi, dia kembali bingung. Jika dia mengiyakan ajakan dari Sisi itu sama saja dia membongkar jika benar dia sedang ada masalah dengan Yoga. Tapi, kalau kali ini dia menolak, dia juga tak tahu harus tidur di mana setelah ini.

Meta tampak menimang-nimang, kemudian dia berpikir lebih keras lagi dari pada tadi. Untuk satu malam seharusnya dia bisa menginap di rumah Sisi. Tapi alasan apa yang ia gunakan untuk Sisi agar cewek itu tak tahu kalau dia kabur dari rumah Yoga?

"Gimana, Bu?" tanya Sisi lagi.

"Oh, iya… iya kalau diizinin boleh, aku mau," jawab Meta dengan cepat.

Locked Chapter

Support your favorite authors and translators in webnovel.com