webnovel

The Twin Lions

Aslan, seorang petarung jalanan yang besar di pinggiran kota Jakarta. Mendadak dikejutkan dengan kedatangan seorang wanita muda di sasana tempatnya berlatih. Wanita itu mengaku sebagai sahabat Leon, kembarannya. Dia meminta Aslan untuk menggantikan posisi Leon setelah ia mengalami kecelakaan hebat dan kini terbaring koma. Akankah Aslan menerima tawaran wanita tersebut dan berpura-pura sebagai Leon yang sangat jauh berbeda dengannya? Ikuti kisahnya hanya di The Twin Lions. ***** Terima kasih buat yang sudah meluangkan waktunya untuk membaca cerita ini. Jangan lupa tambahkan ke dalam daftar bacaan dan berikan dukungan kalian dengan memberikan vote, review dan komentarnya. Terima kasih.. ^^

pearl_amethys · Realistic
Not enough ratings
471 Chs

Meet Jenna 12

"Oh begitu," ujar Bang John setelah mendengarkan jawaban Aslan perihal bagaimana ia mendapatkan informasi tentang orang-orang yang mencoba menghabisinya.

Aslan mengatakan bahwa ia menyewa jasa Penyidik swasta untuk bantu mencari tahu tentang orang-orang yang mencoba menyingkirkannya. Menurutnya jawaban itu terdengar cukup logis. Panca bisa berpura-pura sebagai Penyidik swasta yang disewa olehnya.

"Gue kirimin nanti nama hotelnya. Abang pasti ngga asing sama hotel itu. Itu hotel yang cukup terkenal di wilayah Utara," terang Aslan.

"Kayanya gue tahu hotel yang lu maksud. Cuma satu hotel yang sering diduga sebagai tempat prostitusi terselubung di Utara," sahut Bang John.

Aslan kemudian menyebutkan nama salah satu hotel yang berada di Utara kota Jakarta yang sering menjadi buah bibir karena diduga menjalankan bisnis prostitusi secara terselubung di hotel tersebut. Bang John langsung bergumam pelan, ternyata apa yang ia pikirkan benar.

Locked Chapter

Support your favorite authors and translators in webnovel.com