"BERSIAP... TEMBAK!" bunyi tembakan penghormatan militer pada pemakaman Letnan Blue Handerson beberapa kali. Sebelum kemudian peti mati itu masuk dan diberi penghormatan terakhir oleh pasukan yang dipimpin oleh mantan Admiral Shawn Miller yang menjadi atasan Blue selama berkarir di Angkatan Laut Amerika Serikat.
Seluruh anggota The Seven Wolves ikut dalam upacara pemakaman tersebut dan berdiri bersama pasangan mereka masing-masing kecuali Jayden dan Aidan.
Bagi James yang masih terluka di wajah dan beberapa bagian tubuh hanya bisa melingkarkan sebelah lengannya pada Delilah. Ia dan seluruh anggota The Seven Wolves telah sepakat untuk tak lagi terlibat dalam penyergapan apapun.
Seluruh rahasia dan kegiatan The Seven Wolves yang terekam sudah dimusnahkan pihak kepolisian. Setidaknya untuk saat ini, mereka mungkin merasa aman.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com