Proses persalinan Tasia berlangsung sangat lambat. Anak ke dua dan ke tiga mereka sudah lahir. Ketiga bayi lucu itu berjenis kelamin laki-laki. Putra kedua lahir dalam wujud hewan ular dan putra ke tiga lahir dalam wujud setengah ular dari bagian pinggang hingga ke bawah. Tasia sudah tidak sanggup lagi melihat sisa anaknya. Ia sudah kehabisan tenaga, kesadarannya hanya tersisa setengah. Yang ia tau, para tabib membawa bayinya pergi ke ruangan lain begitu mereka berhasil keluar dari rahimnya.
Benar seperti kata tabib, proses persalinan Tasia berlangsung hingga tiga hari lamanya. Tepat di pertengahan hari ke tiga, Tasia sudah berhasil melahirkan tiga putra yang lucu dan sehat.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com