Rimonda terkejut saat tangannya di genggam erat oleh Ratu, bahkan Ramon yang ada di sebelahnya ikut terkejut dengan tindakan yang tiba-tiba itu. Berbeda dengan Caesar yang sudah menduga hal ini akan terjadi.
Dia jelas bisa melihat aura berwarna kelabu yang perlahan mulai cerah. Sangat tipis, tapi Caesar yakin bahwa ini adalah hal yang baik. Walau sangat tidak terduga, tapi Caesar sepertinya mulai paham akan bagaimana penggunaan sihir hitam itu berjalan.
Caesar terdengar tipis, dia hanya melihat dari atas atap Istana. Dia tidak mungkin mendekat, karena menurutnya ini adalah waktu si kembar untuk bisa memperbaiki semua hal yang salah. Dan Ramon setuju akan pemikiran Caesar kali ini "baiklah, semoga kalian berhasil"
Caesar langsung menghilang, dia masih belum pulih apalagi tangannya terasa kebas karena ulah Rimonda. Dan si kembar sudah membiarkan Caesar jika dia ingin istirahat lagi.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com