webnovel

Terlahir Kembali: Dokter Genius Cantik

“Fariza… Fariza-ku yang malang. Kenapa kamu begitu bodoh?” Suara tangisan tersedu-sedu membangunkan Fariza dari tidurnya. "Di mana aku?" Yang dia ingat hanyalah dia telah memenangkan Hadiah Nobel pertama dalam pengobatan tradisional, dan tertabrak oleh sebuah truk besar saat perjalanan pulang. Kini dia mendapati dirinya terlahir kembali pada tahun 1980an di tubuh orang lain yang memiliki nama yang sama dengannya. Ternyata kehidupannya sebagai Fariza yang baru saat ini ternyata sangat buruk. Dia, adik, dan ibunya diperlakukan tidak adil oleh ayah kandungnya serta keluarga dari selingkuhan ayahnya. Dengan kecerdasan dan pengalamannya dari abad 21, Fariza yang sekarang tidak takut menghadapi semua permasalahannya dan perlahan-lahan membereskannya satu per satu.

MikaZiyaddd · Urban
Not enough ratings
119 Chs

Satria, Kamu Melakukannya dengan Sengaja

Ketika Fariza memikirkan tentang betapa bahayanya pulang sendirian saat ini, dia berhenti menolak tawaran Satria, "Baiklah. Terima kasih."

"Fariza, kita berteman sekarang." Satria tiba-tiba berbalik untuk melihatnya.

Fariza menatap lurus ke arah mata Satria, dan mengangguk, "Ya, tentu saja, kita adalah teman."

Satria berkata lagi, "Sudah seharusnya bagi teman untuk saling membantu. Kamu tidak perlu berterima kasih padaku." Sebenarnya tujuan Satria tentu bukan untuk menjadi teman bagi Fariza, tapi untuk menjadi pacar. Tapi karena mereka sudah berteman, artinya kesempatan untuk menjadi pacar semakin besar. Memikirkan hal ini, Satria menjadi senang.

Fariza tidak tahu apa yang dipikirkan Satria. Setelah naik sepeda, dia secara tidak sadar menjauhkan diri dari Satria. Namun meski begitu, tubuh kedua orang tersebut mau tidak mau bersentuhan mesra selama perjalanan.

Saat merasakan kelembutan di belakangnya yang mengenai punggungnya dari waktu ke waktu, hati Satria hendak melompat keluar. Bukannya dia belum pernah melihat seorang wanita. Sebaliknya, dia telah melihat banyak wanita cantik. Tapi tidak ada yang bisa membuatnya berdebar seperti Fariza. Pada saat ini, saat mengendarai sepeda dengan gadis tercinta, Satria yang berusia dua puluhan menjadi seperti anak kecil yang sedang jatuh cinta untuk pertama kalinya. Hatinya dipenuhi dengan kegembiraan. Saat Satria sedang bersemangat, mengendarai sepeda terasa sangat ringan, seperti melayang.

Jalan di depan agak bergelombang, dan Satria lupa melambat. Sepeda itu pun berguncang dengan keras. Fariza hampir jatuh, dan tanpa sadar mengulurkan tangannya untuk memeluk pinggang Satria, tapi segera melepaskannya.

Satria merasakan manisnya dipeluk oleh wanita idaman. Bukannya melambat, dia malah mengayuh sepedanya lebih cepat. Sepanjang jalan, Fariza memeluk pinggangnya, hampir tak pernah lepas. Satria pasti akan kesal saat Fariza melepaskannya.

Sangat disayangkan bahwa hanya ada sedikit jalan bergelombang. Saat ini jalan sudah rata. Untuk menghabiskan lebih banyak waktu dengan Fariza, Satria harus mengayuh sepeda itu dengan lebih lambat.

Fariza sedikit pusing, dan dengan cepat mencubit pinggang Satira sambil menatap punggungnya, "Satria, apakah kamu bersungguh-sungguh? Kenapa lambat sekali?"

"Apa katamu? Ini sangat cepat." Satria menoleh dan menatapnya dengan polos.

Dengan penampilan serius Satria itu, Fariza merasa bahwa dia telah salah paham padanya. "Oh, begitu." Dia menggelengkan kepalanya dan berhenti berbicara, tapi dia tidak menemukan bahwa begitu Satria menoleh ke depan, sudut bibirnya melengkung penuh kemenangan.

Sepeda itu pun meninggalkan pusat kota dan tiba di dekat Desa Ngadipuro. Satria yang sedang mengayuh sepeda tiba-tiba menemukan ada seseorang di depannya, menghalangi jalan. "Tunggu dulu, aku akan lihat apa yang terjadi."

Satria menghentikan sepedanya, berbalik dan bertanya pada orang di dekat sana, "Bibi, ada apa?"

Satria tampan, dan bibi itu juga senang saat ditanyai olehnya. Dia berkata, "Seorang wanita hamil pingsan di jalan. Ambulans baru saja tiba, dan mereka sedang melakukan pertolongan pertama sekarang. Kasihan, kudengar jika dia tidak bangun, bayinya akan meninggal."

Satria juga merasa bahwa wanita hamil itu menyedihkan. Tetapi bagaimanapun juga, dia tidak dapat membantu, jadi dia harus berjalan ke Fariza dan memberitahu dia apa yang baru saja dikatakan oleh bibi itu.

Fariza mengerutkan kening, "Aku akan pergi ke sana dan melihatnya."

Meskipun Satria merasa bahwa Fariza sepertinya bukan orang yang suka ikut di kerumunan, dia tetap saja mengikuti permintaannya.

"Kenapa dia tidak bangun? Jika dia tidak bangun, bayinya akan mendapat masalah!" Di ruang terbuka di tengah, dua orang perawat sedang menekan dada wanita paruh baya dengan perut besar itu dengan cemas. Mereka mencoba membangunkan wanita paruh baya itu. Namun, tidak peduli bagaimana mereka menekan, wanita paruh baya itu tidak menunjukkan tanda-tanda akan sadar kembali.

"Aku akan mencobanya!" Fariza tidak dapat menyembunyikan informasi pribadinya sebagai ahli medis di kehidupan sebelumnya.

Ketika kedua perawat itu mendongak, mereka melihat seorang gadis yang sepertinya masih remaja, lalu melambaikan tangannya dengan tidak sabar. "Pergi, pergi, apa kamu tidak melihat kita sedang sibuk?" Setelah berbicara, dia menyilangkan tangan dan menekan dada wanita itu dengan kuat.

Situasi wanita paruh baya itu cukup serius, dan para perawat itu tidak memiliki alat yang tepat di tangannya. Fariza mengerutkan kening, dan setelah melihat sekeliling sebentar, pandangannya akhirnya berhenti pada tabung jarum yang belum dibuka di kotak obat. Dia melangkah mendekat, melepaskan jarum atas dan menusukannya ke wanita paruh baya itu. Kemudian, dia mulai memutarnya dengan lembut.

Salah satu perawat memperhatikan gerakannya dan tiba-tiba berteriak, "Hei, apa yang kamu lakukan dengan ini? Ini adalah masalah hidup dan mati, kamu bera-"

Namun, suara wanita paruh baya itu langsung terdengar. Kelopak matanya bergerak. Ada tanda-tanda sadar, bagaimana mungkin? Mereka tidak bisa membangunkan wanita paruh baya itu setelah sekian lama melakukan pertolongan pertama, tapi gadis ini bisa membangunkan wanita paruh baya itu hanya dengan jarum? Ini pasti kebetulan!

Fariza tidak punya waktu untuk khawatir tentang apa yang mereka pikirkan. Setelah memastikan bahwa wanita paruh baya itu tidak lagi dalam bahaya, dia meraih tangan kirinya dan mulai merasakan denyut nadinya. Dia bahkan tidak memikirkan apa pun saat ini. Dia mengambil jarum dan mengarahkannya ke perut wanita paruh baya itu, hendak menusuknya ke bawah.

Perawat itu terkejut dan segera meraih tangannya. Dia berkata dengan marah, "Apa yang kamu lakukan! Apakah kamu mencoba membunuh anaknya? Kamu pembunuh, aku akan mengirimmu ke kantor polisi!"

"Dia tidak hamil. Aku hanya ingin menyelamatkannya. "Fariza berkata dengan tenang.

Perawat itu mencibir, "Apakah kamu bodoh? Kamu tidak melihat perutnya sudah begitu besar, dan mengatakan bahwa dia tidak hamil? Aku pikir kamu punya maksud buruk! Iya, kan?"

Orang-orang di sekitar tiba-tiba menunjuk ke arah Fariza dan mulai berbicara.

"Nak, kenapa kamu ingin membunuh anak wanita yang sedang hamil ini? Kamu ingin menyakiti anaknya? Apa kamu tidak punya hati nurani?"

"Bagaimana bisa tidak hamil? Saat aku mengandung bayiku selama tujuh bulan, perutku juga sebesar itu. Mungkin dia tidak tahu karena belum pernah hamil sebelumnya."

"Dia pasti gadis bodoh. Lebih baik cepat suruh dia pergi, jangan biarkan dia mempengaruhi perawat untuk menyelamatkan orang itu. Mengganggu saja!"

Seseorang yang antusias bergegas dan mencoba menarik Fariza pergi. Meskipun Satria tidak tahu mengapa Fariza mengatakan itu, dia menatap matanya yang tenang. Entah mengapa, dia hanya percaya bahwa Fariza pasti punya caranya sendiri. Ketika orang-orang itu bergegas menarik Fariza pergi, Satria dengan cepat berjalan dan melindungi gadis itu dengan badannya.

Orang-orang di sekitar terkejut, dan dengan cepat berkata: "Anak muda, siapa kamu? Mengapa melindungi gadis ini? Apakah ada masalah dengan gadis ini? Jika ada masalah, tolong bawa dia pergi secepatnya. Jangan biarkan dia mengganggu para perawat di sini. Gadis itu akan membuat bayi wanita itu dalam bahaya."

Satria menyipitkan matanya dan hendak berbicara, tapi geraman seorang wanita paruh baya itu tiba-tiba terdengar lagi. Semua orang menoleh dan menemukan bahwa wanita paruh baya itu sudah membuka matanya. Para perawat buru-buru berkumpul dan bertanya dengan rasa cemas, "Bibi, apakah kamu akan melahirkan? Ayo kami ke rumah sakit untuk pemeriksaan agar bayimu bisa segera diselamatkan."

"Siapa yang mau melahirkan? "Wanita paruh baya itu melihat sekeliling, wajahnya bingung, "Aku tidak hamil."