webnovel

Terlahir Kembali: Dokter Genius Cantik

“Fariza… Fariza-ku yang malang. Kenapa kamu begitu bodoh?” Suara tangisan tersedu-sedu membangunkan Fariza dari tidurnya. "Di mana aku?" Yang dia ingat hanyalah dia telah memenangkan Hadiah Nobel pertama dalam pengobatan tradisional, dan tertabrak oleh sebuah truk besar saat perjalanan pulang. Kini dia mendapati dirinya terlahir kembali pada tahun 1980an di tubuh orang lain yang memiliki nama yang sama dengannya. Ternyata kehidupannya sebagai Fariza yang baru saat ini ternyata sangat buruk. Dia, adik, dan ibunya diperlakukan tidak adil oleh ayah kandungnya serta keluarga dari selingkuhan ayahnya. Dengan kecerdasan dan pengalamannya dari abad 21, Fariza yang sekarang tidak takut menghadapi semua permasalahannya dan perlahan-lahan membereskannya satu per satu.

MikaZiyaddd · Urban
Not enough ratings
119 Chs

Murid Baru di Sekolah yang Membuat Tercengang

"Kakek, aku tahu." Fajar tersenyum tak berdaya saat mendengar bisikan kakenya. Jika para guru sekolah bisa datang langsung ke rumah Keluarga Rajasa untuk mencari Fariza, kemungkinan Fariza masuk universitas pasti sangat tinggi. Dan bagaimana Fajar bisa layak untuk Fariza?

___

Ketik Wawan dan Fariza kembali dari rumah kepala desa, mereka langsung pergi memberitahu Arum tentang sekolah Fariza. Arum tidak dapat mempercayainya. Dia mengambil tangan Wawan dan bertanya, "Jadi apa yang dikatakan guru-guru itu benar? Fariza bisa masuk SMA?"

Wawan tersenyum, "Bu, dia tidak hanya bisa pergi ke SMA, tapi dia juga bisa langsung berpartisipasi dalam ujian masuk perguruan tinggi tahun depan. Gurunya berkata dia adalah bibit unggulan."

"Hebat! Hebat! Keluarga Rajasa akan memiliki cucu seorang mahasiswa!" Arum begitu bersemangat, sehingga dia melupakan Fariza. Saat menyadarinya, dia meraih tangannya dan berkata, "Nak, pergilah ke kuburan kakekmu dan beritahu dia kabar baik ini sekarang."

Locked Chapter

Support your favorite authors and translators in webnovel.com