"Sungguh? Tunangan? Kenapa kau tidak pernah bilang apa-apa, Kyle? Mengakulah padaku, apalagi yang kau sembunyikan selain tunanganmu dan berita soal kecelakaanmu, hah? Kau mau membuat ibumu terkena serangan jantung?" seloroh Anisette heboh dan penuh semangat.
Sungguh, anaknya itu benar-benar, deh! Anisette tidak tahu apa maksud Kyle dengan memperkenalkan gadis muda ini sebagai tunangannya, secara tiba-tiba pula. Terlalu aneh, terlalu mendadak, terlalu dipaksakan, terlalu tidak seperti anaknya. Dia bisa melihat bagaimana kedua mata anaknya ketika menatap gadis muda tersebut, hingga akhirnya Anisette tetap mengikuti skenario yang disusun oleh anaknya itu. Bila ingin bersandiwara di depannya, diskusikanlah dulu sebelumnya!
"Tidak ada lagi, Mom," Balas Skylar pelan.
Yeah, tidak ada.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com