Ursula Meyer. Di mata semua orang wanita tersebut tergolong sosok yang misterius. Bahkan bagi mereka rekannya sendiri di Invictus, tidak banyak yang tahu akan wanita satu ini.
Leonard, sebagai Guildmaster mengetahui kekuatan yang dimiliki oleh Ursula. Namun, kakek tersebut tidak tahu sejauh apa potensial yang sudah dikembangkan oleh Ursula.
Bayu mengetahui tentang Ursula setelah semalaman tadi membaca bukunya. Dan harus dia akui, kekuatan Ursula berada di platinum tingkat atas, tidak seperti yang dibilang orang-orang yang hanya berada di tingkat menengah.
Ingram dan Ursula. Kalau ke duanya bertarung Bayu akan bertaruh kepada Ursula sebagai pemenang. Kalau melawan Anggi? Bayu rasa Anggi akan menang.
Bayu memandangi Ursula yang sedang menikmati waktu bacanya. Seakan wanita tersebut tidak memikirkan dirinya berada di penjara sama sekali.
"Kau sepertinya sudah menganggap kamar ini sebagai rumah sendiri."
Tutur Bayu yang tersenyum kering melihat tingkah Ursula.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com