Dalam sedetik mereka berpindah tempat. Tepat sebelum pintu kamar tadi terbuka.
Honey bangun dari sofa tempat Night menempatkan mereka, bersama dengan pegangan tangan mereka yang terlepas. Dia langsung mengalihkan pandangan ke sekitarnya.
"I-Ini di mana?" tanyanya bingung.
"Salah satu kamar lain dari hotel tadi. Kejadiannya terlalu cepat, sehingga aku tak bisa memikirkan tempat lain."
Honey mendesah berat.
Di saat itulah pandangan mereka bertemu lagi. Honey menyadari bagaimana Night masih dengan sangat dalam menatapnya. Hal itu mengingatkan padanya lagi tentang cumbuan mesra yang tadi mereka bagi.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com