Suasana ruangan khusus itu menjadi senyap dengan aneh ketika manajer tersebut berbicara.
Nian Xiaomu memutar kepalanya dan menatap pria yang duduk di sampingnya itu.
Pelanggan setia?
Bukankah Yu Yuehan barusan mengatakan bahwa ia tidak familier dengan restoran ini? Pada akhirnya, manajer itu bahkan menawarkan Yu Yuehan ruangan khusus pribadi ….
Ketika mata Yu Yuehan bertemu dengan tatapan menyelidik wanita itu, ia mengulurkan tangan dan menepuk kening wanita itu dengan lembut. Membuka bibir tipisnya, Yu Yuehan berkata, "Sudah lama sekali aku tidak ke sini, sudah lupa."
Nian Xiaomu, "…."
Manajer restoran adalah seseorang yang mengerti bagaimana ia harus bersikap sesuai dengan situasi yang ada. Pria itu menyadari bahwa ia telah mengatakan sesuatu yang salah ketika ia melihat suasana yang aneh dan buru-buru menambahkan, "Benar, Tuan Muda Han sudah cukup lama tidak ke sini."
Support your favorite authors and translators in webnovel.com