Kaylan sudah bersiap dengan perlengkapan yang harus Ia bawa, saat Ayla masuk ke dalam kamarnya.
"Kay, kamu harus berhati-hati, kamu lebih tahu situasi disana dibandingkan Tio." Ucap Ayla.
"Iya Umma. Aku akan berhati-hati, lagi pula sekarang mungkin waktunya kita membalas kebaikan Tuan Winstone."
Ayla mengangguk, lalu menepuk pundak putranya pelan, "Iya, Umma yakin Tio seperti Tuan Winstone tidak seperti ibunya." Ucap Ayla sambil menerawang membayangkan masa lalu yang pernah Ia lewati bersama suami selama mereka mengabdi pada Tuan Winstone.
"Ya Umma, doakan Kaylan dan Tio, semoga kami diberi perlindungan oleh Allah, dan bisa membongkar setiap kebusukan yang ada di sana."
Lagi, Ayla mengangguk lalu menatap wajah putranya itu dengan senyum yang mengembang.
"Hati-hatilah, didepan sudah ada seorang gadis bernama Vina, dan beberapa orang laki-laki yang menjemputmu."
"Vina?"
"Iya, apa kamu mengenalnya?"
Support your favorite authors and translators in webnovel.com