webnovel

Senjata Makan Tuan (7)

Editor: Wave Literature

"Aku hanya tidak ingin melihat kalian tidak bahagia." Lan Qianyu tersenyum kecil, "Sekarang kamu pikirkan baik-baik bagaimana nanti memberi penjelasan kepada mamanya Fey. Urusan lainnya biar aku yang menyelesaikannya untukmu."

"Iya, iya."

...

Lan Qianyu mengeluarkan ponsel dari tasnya, ada belasan panggilan tidak terjawab. Ada yang dari Leng Ruobing, ada yang dari Ye Yan, juga ada tiga panggilan telepon dari Si Hui.

Lan Qianyu agak terkejut. Mengapa Si Hui tiba-tiba menghubunginya di saat seperti ini? Dia pun bergegas menghubungi Si Hui, teleponnya dengan cepat dijawab…

"Halo!"

"Si Hui?"

"Nona Lan, akhirnya Anda membalas teleponku. Aku sangat cemas, aku kira terjadi sesuatu kepada Anda di teater."

"Tidak ada apa-apa, aku tadi tidak membawa ponsel. Bagaimana kamu bisa tahu aku berada di teater?"

Locked Chapter

Support your favorite authors and translators in webnovel.com