webnovel

Satu Dasawarsa

Di usianya yang sudah menginjak umur 30 tahun, Savira tidak kunjung menikah. Dia trauma dengan lelaki yang pernah ia kencani lantaran diselingkuhi berulang kali. Penyesalannya pun menyelimuti diri Savira ketika dulu pernah menolak lamaran Riko. Dan ketika dia datang untuk mengemis cinta lelaki itu, ternyata dirinya sudah terluka untuk menerima Savira kembali. Orang tua Savira semakin menekannya untuk segera menikah. Lantaran gunjingan keluarga besar yang mengatakan bahwa Savira tidak normal. Kemudian pertemuannya dengan Raga, lelaki yang sepuluh tahun lebih muda darinya membuat pikiran dan hati Savira terbuka. Raga datang dan mengetuk Savira yang sudah membeku dan penuh luka. Namun cinta mereka harus terhalang restu orang tua lantaran perbedaan usia. Bagaimanakah Savira menghadapinya? Apakah cinta mereka bisa bersatu karena perbedaan usia yang terpaut satu dasawarsa?

Sr_Intan · Urban
Not enough ratings
371 Chs

Bab 369

"Kita menikah sampai tujuh tahun setelah itu kita cerai."

Marcella mengerjapkan matanya.

"Kamu gak usah takut, kita tinggal di beda ruangan jadi aku gak bakalan nyentuh kamu."

"Tapi, kalau aku akhirnya suka sama kamu, gimana?"

Rafa tak tahu harus menjawab apa. Dia tahu jika saat ini mungkin saja perasaan mereka berdua masih terasa asing, tapi setelah tinggal bersama tak menutup kemungkinan jika ada perasaan yang tumbuh di hati mereka berdua.

"Tapi kamu bisa jamin kehidupan anak-anak itu, kan?"

Rafa tertegun untuk sejenak. Dia kagum pada sikap Marcella yang lebih mementingkan hidup anak anak kecil itu dibandingkan dengan dirinya sendiri.

"Iya, aku akan jamin hidup mereka selama kamu mau menjadi istriku."

"Oke," jawab Marcella tanpa ragu dan keputusan itu tentu saja membuat Dera sangat senang karena Rafa akhirnya mau menikah juga dengan wanita.

Gunjingan tentang kabar kalau Rafa itu tidak menyukai perempuan akhirnya menguap sudah.

Locked Chapter

Support your favorite authors and translators in webnovel.com