Justin baru sajaa sampai di Galeri milik Irielly ketika dia melihat dua orang yang dikenalnya. Dia datang cukup telat karena harus meminta nota pengambilan dari Kakak Pertamanya. Namun, siapa yang menyangka bahwa mereka akan bertemu di sini.
Ya, dua orang ini adalah Dareen Adams dan Alvaro Adams. Dua kakak laki-laki yang dimililiki oleh Irielly. Mereka berdua sama sekali tidak menyukai Lucia. Dan lebih tidak nyukai wanita muda itu setelah dia mengenalkan Justin kepada Irielly.
Irielly mungkin adalah wanita polos dan mudah dibohongi. Namun bukan berarti bahwa keluarganya adalah hal yang sama. Dareen dan Alvaro bisa menebak mengapa Justin mendekati Irielly. Dan bahkan juga sudah tahu bahwa Justin bukanlah lelaki yang baik.
"Tuan Muda Pertama Adams dan Tuan Muda Ke Dua Adams," sapa Justin dengan ramah.
"Hallo, Tuan Muda Justin," sapa Alvaro tanpa menyebut nama keluarga dari Justin.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com