Saat Gabby melangkahkan kakinya ke dalam rumah Momo, dia tidak bisa berhenti berdecak kagum. Lantai keramik berwarna hitam, tangga yang dilapisi oleh karpet putih, lampu gantung yang terlihat mewah, dan banyak lagi membuat Gabby merasakan bibirnya mengering.
"Ya ampun Mo," Gabby melihat lampu gantung yang ada di atasnya, "Rumahmu bagus banget!"
"Kamu suka rumahku? Nyaman kan?" Tanya Momo sambil tersenyum kecil.
Gabby menganggukan kepalanya dengan semangat. Setelah melihat itu, Momo melihat teman-temannya secara bergantian. Tidak lama kemudian dia menelan ludahnya dan pergi menaiki tangga, meninggalkan mereka.
Saat Momo tidak ada, mereka melihat pelayan rumah Momo. Wanita itu terlihat seperti bukan dari Indonesia. Kalau kata Michael, mungkin wanita itu berasal dari Filipina. Wanita itu membawa baki berisi 4 buah gelas jus jeruk dan beberapa kue kecil. Sambil tersenyum ramah wanita itu melihat mereka dan berbicara menggunakan bahasa Inggris.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com