"Pelatih renang?" Lu Zhen Yang jadi kesal mendengarnya.
"Iya, pelatih renang! Jenis pelatih kebugaran profesional seperti itu, sangat menarik dan selain berolahraga bisa sambil menikmati ot…"
Belum sempat Yu Xi menyelesaikan ucapannya, Lu Zhen Yang langsung menyerangnya karena kesal.
"Sangat menarik kata mu? Apakah kamu masih berkeinginan untuk berolahraga dengan mereka?" tanya Lu Zhen Yang dengan nada membentak jengkel. "Membiarkan orang lain mengajari mu cara berenang, lalu melakukannya seperti tadi…?! Begitu yang kamu mau….?!"
"Apa sih yang kamu pikirkan otak mu itu?! Tadi kan aku cuma bilang mau belajar berenang yang sederhana saja, tidak ekstrem!" tegas Yu Xi.
"Toh aku kan hanya mengatakan menikmati otot-ototnya sebentar saja tak lebih…" Yu Xi menggerutu pelan. "Kenapa juga dia semarah ini?"
"Apa yang dia katakan katakan dari mulutnya, selalu menjadi aneh!" batin Yu Xi. Wajahnya merah karena tahu apa yang dibayangkan di otak Lu Zhen Yang.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com