Menghabiskan waktu seharian bersama orang terkasih memang sangat menyenangkan. Terlepas dari apapun kegiatannya, sekalipun hanya di dalam ruangan, kebahagiaan itu nyata adanya.
Tidak ada kegiatan lain yang Sean dan Reva lakukan seharian ini. Mereka lebih banyak menghabiskan waktu di ranjang. Lelah di ranjang, mereka melipir menonton televisi. Bosan menonton, mereka mengobrol sambil meminum cokelat panas. Cuaca yang tiba-tiba hujan, membuat keduanya semakin intim.
"Bagaimana? Buatan saya enak?"
Reva mengangguk antusias. Cokelat panas yang sedang mereka nikmati memang buatan Sean, karena Reva sangat malas. Selain malas, tubuh Reva sangat lelah karena terus menuruti kemauan Sean. Supaya cepat hamil katanya. Sedikit gila, tetapi Reva tidak bisa berbuat banyak, dia tetap pasrah dan menikmatinya. Jadi, ini semua tanpa ada paksaan.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com