Namun Qiao Chen berkata dengan suara nyaring seolah-olah tidak sengaja, "Kakak tidak tahu akupunktur sama sekali... Bagaimana kalau dia malah membunuhnya..."
Bahkan Fu Ge juga mengerutkan kening. Sejak awal, dia sangat jijik melihat Qiao Nian melakukan pertolongan pertama resusitasi jantung.
Apa yang dia lakukan!
Banyak orang mendengar kata-kata Qiao Chen.
Mereka tiba-tiba menunjuk Qiao Nian dan berdiskusi.
"Kenapa gadis kecil ini mengacau?"
"Kamu tidak bisa sembarangan menyelamatkan orang. Ambulans sebentar lagi datang. Seseorang, hentikan dia. Bagaimana kalau dia malah membunuhnya..."
Banyak orang berbicara, tapi hanya sedikit yang benar-benar melakukan sesuatu.
Qiao Nian sama sekali tidak mempedulikan orang-orang disekitarnya. Dia frustasi dan tidak memperhatikan omongan di sekitarnya.
Dia dengan tepat menempatkan tiga jarum di bagian belakang leher anak itu.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com