webnovel

Heartless (b)

Redwood Pack memiliki dua tempat penjara. Penjara utama ada di bagian selatan pack, terdapat lima sel yang masing-masing sel hanya dapat menampung satu makhluk, merupakan tempat untuk makhluk yang melakukan pelanggaran sangat berat atau sudah ditentukan akan dihukum mati.

Penjara kedua, yang sekarang digunakan untuk memenjarakan puluhan half werewolf yang merupakan pengikut Ferin, ada di bagian timur pack. Terdapat lima sel, masing-masing sel dapat menampung lima makhluk.

"Ada orang tua kalian?" Orlan bertanya pada kedua anak rogue yang ada di hadapannya.

"Iya, Alpha."

Leon dan Revaz memandangi kedua anak itu tanpa ekspresi.

Kedua anak rogue itu menunjuk tiga tawanan. Membuat ketiga Alpha itu emosi dan ingin rasanya meremukkan setiap tawanan.

Tawanan yang dulu merupakan rogue dibedakan selnya dengan werewolf yang berasal dari Chugach Pack.

Locked Chapter

Support your favorite authors and translators in webnovel.com