"Haaa ... hahaha. Mana mungkin! Tidak masuk akal!" tukas Axton masih sukar percaya.
"Saya pikir juga begitu, Tuan Axton. Tapi, itulah yang terjadi. Setelah berbicara sebentar dengan saya, saya dibuat pingsan dengan satu pukulan keras. Sebelum itu, dia meminta agar saya kembali dan mencari Ameera untuk hidup bahagia. Pagi harinya, saya terbangun di kamar hotel saya sendiri. Robert meminta dua pengawal saya untuk menunjukkan tempat penginapan saya. Saya tidak tahu dia memiliki jabatan sebagai apa di organisasi itu."
"Robert Aland anggota Kelinci Merah?" Mata Axton bergerak-gerak tidak jelas.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com