Brak!
Daniel keluar dari ruangan di mana Jacob berada. Ia berjalan seorang diri ke arah Kleiner yang sedang menunggu dirinya di dekat tangga.
"Kley? Rob berkata padaku bahwa Ethan sudah datang!"
Oh, pria asal Leicester tersebut bernama Rob, batin Kleiner sambil mengangguk.
"Ya. Lalu, di mana Rob?"
Kleiner memasukkan telepon genggamnya di saku jas.
"Dia sedang menjaga Jacob."
Daniel menatap Kleiner yang sedang menatap ke bawah tangga.
"Siapa pemilik bangunan ini, Daniel?"
Tap tap tap!
Mereka berduaーKleiner dan Danielーberjalan menuruni anak tangga sambil berbincang-bincang.
"Tenang saja, gedung ini milik keluargaku, Kley."
Daniel menjawab dengan santai.
"Oh, ya? Lalu, mengapa tidak dipergunakan? Sangat disayangkan jika dibiarkan seperti ini karena akan usang dimakan usia, Daniel!"
Kini, mereka telah sampai di anak tangga paling bawah.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com