Kesan suasana yang tercipta antara dirinya dan juga Reynard cukup tidak enak, sehingga sekarang dirinya kesulitan untuk memulai pembicaraan. Rasanya saat awal dirinya bersama dengan Reynard dengan suasana sekarang, jauh lebih baik saat awal dirinya bersama dengan Reynard.
Saat awal mereka bersama, cukup masuk akal dan terbilang wajar jika suasana yang timbul di antara mereka itu biasa saja, tapi untuk sekarang rasanya tidak wajar. Dirinya dan juga Reynard sudah bersama dalam waktu yang cukup lama, sehingga saat bersama dengan Reynard tapi suasana yang dirasa begitu asing, maka dirinya menjadi begitu bertanya-tanya.
"Rey ..." sapa Peyvitta dengan nada bicara yang benar-benar lembut, tapi bercampur dengan sebuah kebingungan.
Memang Peyvitta tengah merasakan yang namanya bingung sekarang, dirinya tengah kebingungan. Peyvitta bingung bagaimana cara memulai pembicaraan dengan Reynard yang dia rasa sudah berubah menjadi begitu dingin.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com