webnovel

KEMARAHAN DEWI MALAM

"Kenapa kau tahu tentang Putri Virgo segala?" tanya Panglima Sakti dengan kening berkerut.

Dewi Malam yang mendengar pertanyaan Panglima Sakti hanya tersenyum kecut.

Wanita itu seperti merasa lucu dengan pertanyaan yang keluar dari mulut mantan calon suaminya tersebut.

Ia melangkah menghampiri Panglima Sakti dan berhenti tepat di hadapan pria yang sampai sekarang masih ingin dinikahinya itu.

"Memangnya apa yang tidak aku tahu? Aku ini Dewi Malam, di manapun orang berada asal aku menyelimuti dengan kepekatan warnaku, maka aku tahu siapa yang aku selimuti tersebut, kau tidak meremehkan kekuatan dariku, bukan?"

Sambil bicara demikian, Dewi Malam menjulurkan satu tangannya ingin menyentuh wajah sang mantan calon suami, namun Panglima Sakti berkelit hingga jemari itu tidak menyentuh apa yang ingin disentuh oleh Dewi Malam.

Locked Chapter

Support your favorite authors and translators in webnovel.com