* 5 Tahun Lalu *
"Aku sangat mencintaimu, Abel," ucap Ken usai ia dan Abel bercinta.
"Aku juga mencintaimu," balas Abel, mengecupnya.
"Menikahlah denganku."
Abel menatap Ken dan beranjak dari kasur. Ia meraih pakaiannya dan mengenakannya kembali.
"Kau buru-buru?" tanya Ken.
"Yeah, aku ada janji dengan temanku. Kau tahu, girls things," jawab Abel.
Ia mendekat dan mengecup Ken cukup lama. Kecupan yang berhasil membuat Ken kembali bergairah, tapi sayang ia tak bisa melakukannya lagi melihat begitu terburu-burunya Abel.
"Aku akan memasak untukmu nanti, Ken. Jadi, datanglah ke apartemenku pada saat jam makan malam," kata Abel.
"Baiklah, Nyonya."
Ken mengantarnya sampai depan pagar rumahnya. Menatap mobil Abel yang berlalu jauh hingga tak terlihat. Ia lalu kembali menutup pagarnya dan masuk ke dalam.
***
Setelah melihat temannya melambaikan tangannya padanya, Abel mendekat dan duduk di antara mereka.
Support your favorite authors and translators in webnovel.com